Jelang Handayani Grasstrack Open 2018 Ada 13 Kelas Yang Dilombakan

Satu minggu setelah hari raya idul fitri, masyarakat Gunung Kidul Jogjakarta kembali bisa menyaksikan even balap motor yang sangat sayang untuk dilewatkan. Handayani Grasstrack Open 2018 akan digelar pada hari sabtu dan minggu (23-24/6) besok, di sirkuit Trenggono, Sidorejo, Ponjong, Gunung Kidul, Jogjakarta.


Dieven yang juga untuk menghibur masyarakat Gunung Kidul tersebut, nantinya akan melombakan sebanyak 13 kelas. Ada 5 kelas utama, dan 8 kelas suporting kelas.

Di kelas utama ada kelas bebek standar pemula open, kelas FFA pemula, kelas bebek modif open, kelas FFA open, dan juga kelas trabas open non pembalap.

Kemudian di kelas suporting kelas. Ada kelas SE 50cc, kelas SE 250cc open, kelas minimoto 5-9 tahun, minimoto 10-15 tahun, kelas FFA khusus wanita, kelas FFA veteran 35+, bebek standar lokal DIY, dan kelas FFA lokal DIY.

“Untuk kelas SE 50cc dan kelas minimotor, selain tropy dan uang pembinaan, para pemenangnya juga akan mendapatkan piagam penghargaan dari kami. Untuk pendaftaran semua kelas, akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar 350 ribu,” kata Jarot Indra selaku promotor even.

Untuk info lomba dan info pendaftaran, silahkan saja hubungi dinomor HP/WA 0812-2708-7723 dengan bro Jarot Indra, atau bro Edi Marwoko dengan nomor 081-7412-0093. Monggo! (Penulis/Foto: Riy@n).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »