BJM Tumplik Jaya Sukoharjo Mencoba Motor Baru

Terbukti sirkuit permanen drag bike Gantiwarno Drag Striip (GDS) Klaten Jawa Tengah dengan even GDS Fun Drag Bikenya yang di gelar secara reguler tiap bulannya, mampu memunculkan joki-joki anyar dan juga timnya. BJM Tumplik Jaya Sukoharjo adalah salah satunya.

garassi foto 3
Tim yang bermarkas di daerah Bakalan RT.3/4 Polokarto Sukoharjo Jateng ini, mulai getol mengikuti ajang fun drag bike dan beberapa even drag bike sejak tahun 2015 dan 2016 kemain. Walau sesungguhnya tim ini berdiri sejak 27 juni 2012 yang lalu.
Dengan mekanik Agus Tumplik dan joki Bogel Kecil ini, di harapka di tahun 2017 ini lebih dapat bicara banyak di kancah balap lurus 201 meter khususnya di daerah Jawa Tengah dan Jogjakarta.
“Ini memang mesin baru. Dan baru 60% mesin ini jadi. Kami nekat berangkat karena hari ini pas ultah mas Agus Tumplik yang ke 26. Motor satria FU ini kami mainkan di kelas bracket 9 detik. Tapi sayang tim malah 8,924 detik. Jadi kami malah kecepatan,” kata Bogel Kecil saat bertemu garassi.com setelah selesai even GDS Fun Drag Bike hari jumat minggu yang lalu. (Penulis/Foto: ToYonG).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »