SSC Latber Drag Bike dan GDS Fun Drag Bike, Tujuanya Tetap Sama

SSC Latber Drag Bike Semarang

Di minggu terakhir juli ini, para joki-joki pemula drag bike dimanjakan dengan adanya dua even balap khusus buat pembalap pemula yang diadakan hampir bersamaan. SSC Lateber Drag Bike 2018 dan GDS Fun Drag Bike 2018.

GDS Fun Drag Bike Klaten

Memang SSC Racingstar Exstajoss Latber Drag Bike 2018 digelar pada hari sabtu (28/7) di sirkuit PRPP Tawangmas Semarang oleh SSC. Sedangkan sehari sebelumnya, jumat (27.7) GDS Sirkuit menggelar GDS Racertees Fun Drag Bike 2018 edisi juli, di gelar di sirkuit GDS Gantiwarno, Klaten, Jateng.

Walau hanya beda hari, namun didua even yang bertujuan membina pembalap-pembalap pemula dan memberikan tempat buat menyalurkan hobi balap ini, sama-sama diminati para joki balap yang memang rata-rata 90% masih pemula. Bahkan juga diikuti oleh tim-tim yang juga masih baru.

Namun, bila diamati dengan teliti, didua even ini ada kepentingan bisnis yang sama. SSC Latber Drag Bike disokong oleh Racingstar, produsen kaos khusus balap 201 meter asal kota batik Pekalongan Jateng. Sedangkan GDS Fun Drag Bike, disuport oleh Racertees yang juga produsen kaos khusus drag bike asal kota Solo Jateng.

Tulisan ini diturunkan hanya untuk memberikan apresiasi pada pihak promotor So-Tech Sport Club (SSC) Jawa Tengah dan GDS Sirkuit, yang memang selalu melakukan pembinaan pada para joki balap pemula. Juga acungan jempol pantas diberikan pada Racingstar serta Racertees yang juga ikut mensuport jalannya even tersebut. (Penulis/Foto: Riy@n).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate ยป