Doni Tata Raih Juara Umum Kelas FFA 250 Trial Game Ashpalt 2018

MALANG-Persis seperti yang garassi.com tulis dua minggu lalu. Bahwa Doni Tata Pradita bakal kembali menjuarai kelas FFA 250 Trial Game Ashpalt 2018. Sebab saat itu Doni sudah unggul 28 poin dari Farudila Adam selaku pesaing utamanya.


Yups! Dan hal ini benar-benar terjadi. Di putraan final Trial Game Ashpalt 2018 hari jumat dan sabtu (14-15/12) kemarin, Doni benar-benar mewujudkan mimpinya untuk menjuarai kembali kelas FFA 250. Dan Doni mengulang sukses tahun 2017 yang lalu.


Doni yang memperkuat tim HTJRT Eldiablo FBRT RSV Respiro ini, bermain dengan strategi yang jitu. Main aman dan sedikit tidak memforsir tenaga diterapkan Doni. Di moto 1, Doni finis diurutan 5, sehingga poin aman. Kemudian di moto 2 malam harinya, Doni finis di posisi 4, sehingga poin aman. Dan juara umumpun berhasil Doni dapat kemali.


“Saya bersyukur pada Allah SWT, bahwa tahun ini kembali bisa meraih gelar juara umum kelas FFA 250 ini. Juga saya ucapkan terima kasih pada yang telah mendukung dan mensponsori saya. Haji Chandra, Fandy Baja Racing Team, Eldiablo, Resporo, RSV Helmet, Valtav Interilr Design dan juga semua anggota tim Doni yang bekerja luar biasa sejak seri 1 hingga final ini,” ungkap Doni dengan wajah penuh ceria.


Doni menambahkan, bahwa untuk musim balap tahun depan, dirinya akan tetap berkonsentrasi diajang Trial Game Ashpalt ini. “Semoga tahun depan bisa berbuat lebih banyak lagi di ajang ini dan ajang-ajang yang lain. Terimakasih sekali lagi saya ucapkan buat para seponsor balap saya. Spesial from Fandy FBRT dan juga buat keluarga saya,” tutup Doni pada garassi.com. (Penulis/Foto: Riy@n).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »