TRAKC Freestyle Competition Dan Hasil Lombanya

JOGJA-Seru dan persaingan sangat ketat antar freestyler dari berbagai kota di Jogja dan Jateng, mewarnai gelaran TRAKC Freestyle Competition 2019, yang digelar pada hari sabtu (29/6) sore tadi di halaman stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, Jogjakarta.


Skill individu yang dikembangkan dari wheelie, stopie, burnout, acrobatic dan entertaint yang ditampilkan oleh masing-masing freestyler sangat baik dan mampu memukau para penonton yang hadir di sore tadi.


Bahkan, penampilan Eric dari kota Solo yang membela tim IFC FBRT, mencuri perhatian dewan juri, serta mendapat aplous yang sangat luar biasa dari para penonton. Sehingga Eric berhasil menyabet juara pertama dieven perdana TRAKC Jogja ini.


“Even TRAKC freestyle competition ini adalah awal kegiatan dari rangkaian 1 Dekade TRAKC. Sekaligus dalam rangka memperingati Hari Bayangkara Ke-73. Kemungkinan kompetisis freestyle seperti ini akan kami adakan di tahun berikutnya,” ungkap Supriyoko selaku wakil dari TRAKC Jogja.

Hal senada juga diungkapkan olen Anjar FREAK. Anjar mengatakan, bahwa even TRAKC Freestyle Competition ini juga bertujuan untuk membangkitkan kembali kegiatan-kegiatan freestyle yang sudah mulai jarang diadakan untuk wilayah Jogja dan Jateng.

“Ya bertujuan untuk mebangkitkan kembali olahraga freestyle ini. sebab saat ini memang sudah mulai banyak yang latihan lagi, namun nggak ada kompetisinya. Semoga kompetisi kali ini bisa berlanjut diwaktu yang akan datang,” kata Anjar saat dijumpai garassi.com soreb tadi. (Penulis/Foto: Riy@n).

 

HASIL LOMBA:
No Nama Kota Team
1. Eric Solo IFC FBRT
2. Gani – Grilmadi
3. Prakas Sukoharjo IFC FBRT
4. Apiz – GLKC
5. Roval Semarang GRC
The Best Stopie: Eric IFC FBRT
The Best Battle Circle: Apiz GLKC

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »