Supermoto GO#2 Tak hanya Sukses, Tapi Juga Banyak Yang Menantikan #3

SEMARANG-Acungan dua jempol pantas diberikan pada gelaran even Supermotor GO#2 yang digelar pada hari sabtu dan minggu (9-10/11) di Hotel Citra Dewi Bandungan, kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Even yang bisa dibilang Jamnasnya Supermoto ini benar-benar memberi warna tersendiri bagi para pecinta motor supermoto.


Supermoto GO#2 tak hanya sukses, akan tetapi justru banyak yang menanyakan kapan gelaran Supermoto GO#3 akan digelar. Hal ini hampir terlontas dari sekitar 700-an bikers supermoto yang hadir dilokasi wisata dingin tersebut.


Namun, dari kesemuaan ini ada sesuatu yal yang positif dilakukan oleh pihak SMI Ungaran selaku penggelar acara. Bahwa dengan adanya gelaran Supermoto GO#2 ini, menambah ramai pengunjung wisata Bandungan. Bahkan, hotel-hotel yang berada diseputaran acara penuh oleh peserta dari acara tiga tahunan ini.


“Memang acara ini telah kami persiapkan sejak beberapa bulan yang lalu, target kami untuk peserta Supermoto GO#2 ini adalah sekitar 500-an bikes. Tapi hingga minggu siang pelaksanaan even mampu mencapai 700-an bikesr dari berbagai kota di Indonesia hadir. Peserta terjauh dari Lombok dan Bangka. Kami bersyukur acara ini mendapat sambutan yang sangat luar biasa dari para pecinta supermoto di tanah air ini,” ungkap Jopo Sigitn Prabowo selaku ketua panitia.


Joko yang juga sebagai ketua SMI Ungaran ini menambahkan, bahwa pada Suermoto GO#1 target 300 peserta, yang hadir mencapai 500-an peserta. Dan #2 kali ini juga melebihi target. Pokoknya tujuan kita adalah bagaimana membangun kebersamaan dan menjaga silahturahmi antar pecinta supermoto all merek dari seluruh indonesia.

“Semoga kedepannya acara Supermoto GO seperti ini akan menjadi acara yang menyatukan seluruh pecinta dan bikers supermoto dari seluruh indonesia. Dan tak lupa kami ucapkan banyak terimakasih pada semua pihak yang telah mensukseskan serta hadir diacara ini. Dan sampai berjumpa di Supermoto GO#3 mendatang,” tutup Joko dengan nada penuh semangat. (Penulis/Foto: Riy@n).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »