Terapkan Protokol Kesehatan Secara Ketat, Astra Motor Yogyakarta Ajak Masyarakat Cek Kendaraan Gratis di AHASS

JOGJA–Astra Motor Yogyakarta bersama dengan PT Astra Honda Motor memberikan program pengecekan gratis di bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) melalui program bertajuk “Cek Aja Dulu ke AHASS” bagi semua konsumen sepeda motor Honda.


Program “Cek Aja Dulu ke AHASS” merupakan bentuk dukungan Astra Motor Yogyakarta kepada masyarakat dalam memastikan kondisi sepeda motor Honda yang terus prima. Sehingga motor Honda kesayangan bisa selalu menemani masyarakat dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Program ini dapat dinikmati di 230 jaringan AHASS yang tersebar di wilayah Sleman, Bantul, Yogyakarta, Gunungkidul, Kulon Progo, Magelang, Temanggung, Wonosobo, Purworejo, Kebumen, Purwokerto, Cilacap, Purbalingga, dan Banjarnegara pada periode 5 Maret – 30 April 2021.


“Program ini kami laksanakan sebagai upaya untuk terus menghadirkan sepeda motor Honda yang selalu prima sebagai modal masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari sekaligus menemani berbagai gaya hidup.” ungkap Technical Service Manager Astra Motor Yogyakarta Hery Suryo Indratno.

Melalui program ”Cek Aja Dulu ke AHASSS”, konsumen berhak memperoleh pemeriksaan gratis untuk 7 item yang ada di sepeda motor masing-masing. Item tersebut meliputi kondisi oli, busi (spark plug), sistem pengereman (brake system), sistem pencahayaan (lighting system), baterai, ban, dan gear set (chain drive). Selain gratis pemeriksaan 7 item tersebut, konsumen juga berhak untuk menikmati layanan ganti oli bebas antri di PIT Express setiap AHASS.

“Dalam upaya untuk mewujudkan keselamatan dan menghadirkan rasa aman saat berkendara di jalan raya, upaya melakukan pengecekan rutin sepeda motor di AHASS merupakan salah satu hal yang signifikan untuk dilakukan. Mari selalu #Cari_Aman dengan memastikan kondisi kendaraan selalu prima sebelum digunakan di jalan raya”. pungkas Hery Suryo Indratno. (Penulis: SaF1tri/Foto: Astra Motor Yogyakarta).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »